Mega-Berita.com   SEKADAU, Polda Kalbar - Patroli 3 pilar rutin dilakukan oleh
  personel TNI-Polri dan Satpol - PP di Kecamatan Belitang Hulu, dengan tujuan
  untuk menjaga kelancaran, keamanan, dan kedamaian dalam rangka Pemilihan Umum
  (Pemilu) Tahun 2024.
  Dalam patroli tersebut, personel TNI-Polri dan Satpol - PP berkomunikasi dan
  bekerjasama dengan petugas Penyelenggara Pemungutan Suara (PPK) dan Panitia
  Pengawas Kecamatan (Panwascam).
  Kapolsek Belitang Hulu, IPDA Abdul Hadi, mengungkapkan hal tersebut saat
  diwawancarai di ruang kerjanya pada Jumat, (1/12/2023). Menurutnya, patroli
  ini dilakukan sebagai bentuk sinergitas 3 pilar di Kecamatan Belitang Hulu.
  "Selain melakukan patroli di kantor penyelenggara Pemilu seperti PPK dan
  Panwascam, 3 pilar juga melakukan patroli ke pemukiman masyarakat. Mereka
  mengajak masyarakat untuk turut menjaga dan memelihara situasi keamanan dan
  ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan menjaga kerukunan di tengah perbedaan
  politik," ujar Kapolsek IPDA Hadi.
  Kapolsek IPDA Hadi, kembali mengatakan, bahwa patroli yang dilakukan oleh
  personel TNI-Polri, dan Satpol - PP, merupakan bentuk sinergi dari tiga pilar
  di Kecamatan Belitang Hulu. 
  "Kami berharap dengan adanya patroli ini, masyarakat dapat merasa aman dan
  nyaman ketika menjalankan hak pilihnya pada Pemilu 2024 nanti. Kami juga
  mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan di tengah perbedaan politik
  yang ada demi terciptanya pemilu yang lancar, aman, damai serta kondusif,"
  harap IPDA Hadi.
  "Dengan adanya sinergi antara personel TNI-Polri, Satpol - PP, dalam
  melaksanakan patroli, diharapkan dapat menciptakan situasi yang kondusif serta
  mencegah terjadinya gangguan keamanan yang dapat mengganggu jalannya Pemilu
  2024. Hal ini juga menjadi upaya untuk mencegah terjadinya potensi kerusuhan
  dan konflik di masyarakat akibat polarisasi politik," tambah IPDA Hadi.
  "Komitmen dan kerja sama yang baik antara 3 pilar di Kecamatan Belitang Hulu,
  diharapkan Pemilu 2024 dapat berjalan lancar, aman, damai, serta masyarakat
  dapat merasakan kebebasan dalam menggunakan hak suaranya tanpa adanya
  intimidasi atau tekanan dari pihak manapun," tandasnya.
B.A
 




 
 
 
 
