Iklan

Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran

Kamis, 16 Juni 2022 | 14.48 WIB Last Updated 2022-08-07T10:20:43Z


Mega-Berita.com
– Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Gulam Raziq mengunjungi sekaligus memberikan bantuan untuk korban kebakaran di Sungai Mawang Desa Mekar Jaya, Kecamatan Sintang.

“Setelah saya mengunjungi dan berbincang langsung dengan korban kebakaran di Sungai Mawang, diketahui banyak sekali kebutuhan mendesak dan bisa jadi ladang amal para dermawan. Yang utama tentu ketersediaan sembako. Banyak juga keperluan lain seperti pakaian layak, popok serta sejumlah kebutuhan lainnya. Bantuan itu sangat mendesak untuk para korban karena harta benda mereka banyak yang tidak bisa diselamatkan. Ibarat kata, akibat kebakaran itu hanya menyisakan pakaian di badan saja,” katanya.

Oleh karena itu, Raziq yang merupakan anggota Fraksi Amanat Persatuan DPRD Sintang ini mengajak semua pihak sama-sama membantu, kita bergotong untuk meringankan beban mereka. Mengingat hingga saat ini karena rumahnya terbakar para korban kebakaran mengungsi ke rumah-rumah keluarga mereka masing-masing.

Raziq juga memberi apresiasi atas aksi solidaritas warga untuk membantu korban kebakaran. Aksi solidaritas warga sangat membantu para korban kebakaran yang sedang tertimpa musibah. Karena korban kebakaran tidak mampu menyelamatkan harta benda mereka akibat musibah itu. Yang tersisa hanya baju di badan saja. Aksi solidaritas warga Sintang yang peduli untuk membantu sesama sangat luar biasa. Masyarakat sangat kompak dan cepat sekali merespon adanya musibah ini dengan langsung memberikan bantuan pada para korban.

Raziq mengaku bangga melihat kekompakan warga dalam membantu sesama, khususnya korban kebakaran di Sungai Mawang yang baru saja terjadi. Ia harap kekompakan warga dalam bersolidaritas untuk membantu sesama selama selalu terjaga. Sehingga ketika ada warga lain yang membutuhkan, bisa langsung dibantu. Karena pada hakikatnya manusia tidak bisa hidup sendiri dan selalu membutuhkan kehadiran orang lain.

 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran

Iklan