Mega-Berita.com Bupati Sintang, Jarot Winarno, menghadiri Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Orang Melayu (POM) Kabupaten Sintang periode 2022-2025, yang dilaksanakan di Rumah Adat Melayu Tepak Sirih Kabupaten Sintang, pada Sabtu malam, 26 Maret 2022.
Dalam arahannya, Bupati Sintang, Jarot Winarno mengatakan bahwa keberadaan Melayu itu tersebar diberbagai tempat dan Melayu dikenal dengan persatuan, “orang melayu tersebar diberbagai tempat, ada di Malaysia, di Riau, di Padang, di Kalimantan semua diberbagai tempat, semuanya ada orang melayu, bahasa Indonesia juga berasal dari Bahasa melayu, kita pergi kemana saja ke Malaysia, Riau, dan didaerah mana saja, bahasanya kurang lebih bahasa Melayu, juga orang melayu dikenal gemar hidup rukun cinta damai dan persatuan”,kata Jarot.
Jarot menambahkan bahwa Kabupaten Sintang merupakan Kabupaten yang memiliki beragam suku bangsa, diharapkan Melayu di Sintang dapat menjadi motor penggerak persatuan dan kesatuan, “umat Melayu bisa menjadi unsur utama pemersatu di Kabupaten Sintang yang mampu merawat keberagaman di Sintang, sebab di Sintang mayoritas suku dayak, ada juga suku Jawa, Bugis, Padang, NTT, semuanya ada, sehingga hendaknya Melayu mampu menjadi motor penggerak persatuan dan kesatuan di Sintang”, ucapnya.
Masih kata Jarot menambahkan bahwa kepengurusan Persatuan Orang Melayu Kabupaten Sintang diharapkan mampu menjadi media penengah, “kita ketahui bersama, di Sintang tidak ada konflik beda suku bangsa, beda agama, beda mata, beda kulit, beda rambut, itu tidak ada, yang ada hanyalah ketika tidak diperlakukan adil, maka saat ini kita harus membela memberikan keadilan siapapun juga harus kita bela nantinya, mana saja kita bantu, kita bela, perjuangkan, perlakukan secara adil, dan tugasnya adalah sebagai media penengah”, tambah Jarot.
Jarot mengajak untuk merawat serta menjaga persatuan dan kesatuan di Kabupaten Sintang, “mari sama-sama kita rawat keberagaman di Kabupaten Sintang, untuk yang Melayu, di Melayu itu banyak organisasi, mari rangkul organisasi melayu yang ada, ajak mereka untuk berlomba-lomba melakukan kebaikan, demikian juga dengan suku bangsa yang lain, mari bersama-sama menjaga persatuan dan kesatuan di Bumi Senentang ini, serta saya ucapkan terimakasih kepada pengurus yang lama, dan selamat kepada pengurus yang baru semoga mampu mengemban tugas dengan sebaik-baiknya”, pesan Jarot.
Sementara itu, Ketua Panitia, Aldi Sofiandi menjelaskan bahwa Musyawarah Daerah (MUSDA) ke-I sekaligus juga Pelantikan Kepengurusan DPD POM Sintang ini mengangkat tema wadah penyeimbang spiritual dan intelektual generasi Melayu di Bumi Senentang, “tujuan tema ini diangkat untuk menunjukkan bahwa DPD POM Sintang dengan kepengurusan barunya dapat memberikan nafas baru, nafas sinergitas, kolaborasi, serta kerjasama dengan seluruh instansi dan organisasi masyarakat lainnya”, ujarnya.
“harapannya dengan Musda dan Pelantikan kepengurusan DPD yang baru ini puak melayu, generasi melayu di Sintang kedepannya dapat membantu serta berkolaborasi dengan Pemerintah demi terciptanya Bumi Senentang yang damai dan aman”, harap Aldi.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Orang Melayu (DPD-POM) Sintang terpilih, periode 2022-2025, Safri Judiardi menyampaikan bahwa dengan kepengurusan yang baru dipimpinnya memiliki harapan dan cita-cita untuk saling bersinergi dan berkolaborasi, “kami bercita-cita menjadi bagian dari orang-orang berintelektual untuk bersama-sama memajukan Sintang melalui spiritual dan generasi budaya melayu, sesuai dengan tema apa yang diusung pada kegiatan Musyawarah Daerah ke-1 dan pelantikan kepengurusan kali ini”, katanya.(H.P).
Ivan/Humas Pemda