Iklan

Peringatan HUT TNI Ke-76 Digelar Secara Virtual Dikuti Oleh Korem 121/Abw

mega-berita.com
Selasa, 05 Oktober 2021 | 15.41 WIB Last Updated 2022-08-30T01:08:09Z
Tentara Nasional Indonesia (TNI) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 pada Selasa (5/10/2021).




Mega-Berita.com   Kali ini, acara Peringatan HUT Ke-76 TNI digelar secara virtual akibat pandemi COVID-19 yang belum juga usai.

Istana Negara, Jakarta dipilih sebagai venue yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo.


*Dari Istana Negara Jakarta*


Mengikuti Upacara HUT TNI Ke-76 di Istana Negara yaitu, Wapres Ma'ruf Amin, Menko Polhukam Mahfud Md, Menhan Prabowo Subianto, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.


Kemudian terlihat juga yang mengikuti Upacara yaitu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, KSAD Jenderal Andika Perkasa, KSAL Laksamana Yudo Margono, hingga KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo.


Lagu Indonesia Raya di nyanyikan Setelah itu, Presiden mengajak semua untuk mengheningkan cipta.


Selanjutnya, perwakilan prajurit membacakan sapta marga di depan Presiden Joko Widodo.


Sementara itu, sejumlah alutsista didemokan di sekitar Istana Negara bunyi meraung peralatan tempur bisa dilihat melalui layar baik dari udara, laut dan darat.


*Korem 121/Abw Ikuti Secara Virtual*


Kali ini Korem 121/Alambhana Wanawai juga mengikuti Upacara HUT TNI yang Ke-76 yang dilaksanakan secara serentak dan Virtual tersebut.


Halaman Makorem 121/Abw dipilih untuk melaksanakan Upacara HUT TNI Ke-76 yang dijadikan venuenya.

Upacara dihadiri oleh Kasrem 121/Abw Kolonel Kav Aloysius Nugroho Santoso SE.,M.M, para Kasi Kasrem 121/Abw, Bupati Sintang yang diwakili Asisten I.


Hadir juga, Kapolres Sintang, Kajari Sintang, Ketua pengadilan negeri Sintang, katua MUI, Dandim 1205/Stg, Danyonif 642/Kps, Kabalak Aju Korem 121/Abw Sintang.


Upacara HUT TNI Ke-76 dilaksanakan begitu hikmat oleh seluruh peserta secara terbatas.


*Amanat Presiden Joko Widodo*


Saat membaca Amanat Presiden Joko Widodo mengatakan, Atas nama rakyat, bangsa, dan negara saya menyampaikan selamat ulang tahun ke-76 TNI. 


"Sampai dengan hari ini kita masih berada dalam bayang bayang Pandemi Covid-19, bila ibarat perang, melawan Covid-19 seperti dalam perang yang berlarut larut, perang yang sangat menguras tenaga, pikiran, mental dan semangat juang, perang yang membutuhkan kewaspadaan, kecepatan, sinergi dan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Jokowi.


Jokowi katakan, keberhasilan dalam menangani Covid-19 ini ,tidak terlepas dari peran besar TNI, TNI yang selalu menunjukkan profesionalisme dalam setiap penugasan.


Juga dirinya mengapresiasi TNI kemampuan perorangan, kemampuan satuan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi termasuk alutsista telah digunakan dan dikerahkan dalam menunaikan setiap tugas yang diberikan.


"Kesigapan TNI ini harus diaktifkan dalam menghadapi spektrum ancaman yang lebih luas seperti pelanggaran kedaulatan, pencurian kekayaan di laut, radikalisme , terorisme, ancaman siber dan ancaman biologi termasuk ancaman bencana alam," ujar Jokowi.


Menghadapi spektrum ancaman yang semakin luas tranformasi pertahanan harus terus dilanjutkan untuk meletakkan pondasi bagi pembentukan kapabilitas pertahanan modern sehingga yang relevan dengan perkembangan tehnologi militer terkini.


"Sehingga TNI dapat bertranformasi menjadi kekuatan pertahanan Indonesia yang mampu berperan dilingkungan strategis di regional maupun global," harapannya.


Penguatan budaya strategis prajurit dan perwira TNI harus tetap menjadi pondasi utama tranformasi pertahanan yaitu TNI yang manunggal dengan rakyat dengan sistem pertahanan keamanan rakyat semesta yang defensif aktif dengan pertahanan berlapis dan pemanfaatan lompatan tehnologi Militer dan investasi pertahanan yang terencana.


Modernisasi pertahanan ini harus disertai dengan terobosan pengelolaan ekonomi dan investasi pertahanan.


"Saya tegaskan kembali kita harus bergeser dari kebijakan belanja pertahanan menjadi kebijakan investasi pertahanan yang berpikir jangka panjang yang dirancang sistimatis dan yang dijalankan secara konsisten dan berkelanjutan," tegas Presiden.

Editor:Akbar.


Terbitkan:Budi.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Peringatan HUT TNI Ke-76 Digelar Secara Virtual Dikuti Oleh Korem 121/Abw

Trending Now

Iklan